Banten

Parlemen

Politik

Hukum

Ekbis

Peristiwa

Olahraga

Calon Dewan

Nasional

Dunia

Gaya Hidup

Opini

Pj Walikota Tangerang Minta Pemuda Kenalkan Potensi Kota agar Semakin Mendunia

Seleksi Duta Pemuda 2024

Laporan: CAREP-01
Minggu, 28 April 2024 | 01:38 WIB
Pj Walikota Tangerang, Nurdin ditengah-tenga peserta seleksi Duta Pemuda Kota Tangerang 2024. (Foto: Dok Pemkot)
Pj Walikota Tangerang, Nurdin ditengah-tenga peserta seleksi Duta Pemuda Kota Tangerang 2024. (Foto: Dok Pemkot)

RMBANTEN.COM - Kota Tangerang - Pemuda memiliki andil dalam mengembangkan potensi, berkontribusi dalam pembangunan di wilayahnya termasuk Kota Tangerang.

Pernyataan itu disampaikan Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Nurdin, saat membuka kegiatan Seleksi Duta Pemuda Tingkat Kota Tangerang tahun 2024, yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Tangerang, di Gedung Pemuda Kota Tangerang, Sabtu (27/4).

Menurut Nurdin, ajang Duta Pemuda, bukan hanya dapat meningkatkan kompetensi dan kualitas diri sebagai pemuda berprestasi, tapi juga menjadi wadah untuk memperluas jejaring antar pemuda se-Indonesia.

"Selanjutnya, tentu rekan-rekan semua bisa semakin memperluas pertemanan, relasi, bertukar ilmu bahkan bisa mengenalkan Kota Tangerang ke ranah global,” ujar nurdin dihadapan 60 peserta seleksi Duta Pemuda Kota Tangerang.

Nurdin berharap dengan kegiatan ini, pemuda- pemudi Kota Tangerang dapat semakin memperkaya wawasannya terhadap berbagai potensi di Kota Tangerang, sehingga dapat membawa dan mengharumkan nama Kota Tangerang di berbagai pagelaran di lingkup nasional maupun global.

"Semangat dalam menjalankan seleksi hari ini, tuangkan performa terbaik kalian, semoga siapapun yang terpilih nanti adalah yang terbaik yang bisa mewakili Kota Tangerang ke tingkat Nasional bahkan internasional. Buat kota kita semakin mendunia,” demikian tutup Nurdin melansir laman tangerangkota.go.id.

Sebagai informasi, kegiatan seleksi Duta Pemuda Kota Tangerang tahun 2024 ini, meliputi pemilihan yang nantinya disiapkan sebagai delegasi untuk Pertukaran Pemuda Antar Negara, Pertukaran Pemuda Antar Provinsi, dan Pemuda Pelopor.rajamedia

Komentar: