Banten

Parlemen

Politik

Hukum

Ekbis

Peristiwa

Olahraga

Calon Dewan

Nasional

Dunia

Gaya Hidup

Opini

Diduga Bantu Hacker Bjorka, Seorang Pemuda Di Madiun Jadi Tersangka

Laporan: Raja Media Network
Jumat, 16 September 2022 | 18:44 WIB
Kolase akun yang diduga bantu hacker Bjorka/Disway
Kolase akun yang diduga bantu hacker Bjorka/Disway

RMBanten.com, Keamanan - Seorang pemuda asal Madiun berinisial  MAH yang disebut sebagai penjual es kini ditetapkan sebagai tersangka terkait hacker Bjorka.

MAH memang bukan Bjorka, namun ia diduga membantu hacker fenomenal tersebut. MAH jadi tersangka karena disebut-sebut berperan menyediakan channel Telegram untuk Bjorka.

"Adapun peran tersangka bagian dari kelompok bjorka yang berperan penyedia channel telegram bjorkanism," kata Kombes Ade Yaya Suryana, Jumat (16/9).

Channel Telegram tersebut kata Ade, dibuat agar Bjorka bisa menyebarkan informasi ke publik.

"Channel itu digunakan untuk upload informasi, tersangka melakukan posting 3 kali pada 8 September, 9 September, dan 10 September," ujar Ade.

Sebelumnya, beredar isu kepolisian mengamankan seorang pria diduga hacker Bjorka di Madiun, Jawa Timur.

Kabarnya tim khusus (Timsus) bentukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tengah mendalaminya.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo juga mengungkapkan penangkapan tersebut belum bisa dijelaskan secara detail.

Namun ia menekankan Timsus sedang fokus bekerja perihal peretasan yang dilakukan oleh hacker Bjorka.

“Untuk yang di Madiun sedang didalami terkait menyangkut masalah yang bersangkutan. Semua tim masih bekerja semuanya Timsus,” ujar Dedi, Kamis 15 September 2022.


Dedi mengatakan bahwa dirinya saat ini belum bisa memberikan kesimpulan informasi yang beredar adalah hacker Bjorka.

“Belum disimpulkan seperti itu karena masih didalami timsus,” tambahnya.

Dedi menegaskan, pengamanan seorang pria di Madiun masih didalami oleh timsus dan kesimpulannya akan disampaikan oleh Menkopolhukam Mahfud MD

“Yang di Jawa Timur yang saat ini sedang didalami oleh timsus. Kita sabar menunggu timsus bekerja biar nanti disampaikan pak Menkopolhukam lebih komprehensif,” tandasnya.

Di sisi lain, Menko Polhukam Mahfud MD juga sempat berikan pernyataan soal motif hacker Bjorka.

Ternyata menurut Mahfud MD, motif dari Bjorka bocorkan data pejabat di Indonesia sangat beragam.

Kendati begitu pemerintah akan tetap menangani peretasan Bjorka dengan serius.

“Kita akan serius menangani dan sudah mulai menangani masalah ini,” tandasnya.rajamedia

Komentar: