Banten

Parlemen

Politik

Hukum

Ekbis

Peristiwa

Olahraga

Calon Dewan

Nasional

Dunia

Gaya Hidup

Opini

Tiga Anak Tenggelam Di Bekas Galian Tanah, Dua Ditemukan Tewas

Laporan: CM-1
Jumat, 16 September 2022 | 12:37 WIB
Pencarian korban tenggelam di bekas galian tanah di kampung Panongan/Repro
Pencarian korban tenggelam di bekas galian tanah di kampung Panongan/Repro

RMBanten.com, Keamanan - Evakuasi korban tenggelam di kampung Panongan Puncak Rt 03/01 Desa Panongan, Kabupaten, Tangerang dilakukan Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) Kabupaten Tangerang, Kamis (15/9) malam.

Kejadian bermula sekitar pukul 16.30 Wib, saat ketiga anak sedang bermain di bekas galian tanah dan mencoba lomba berenang.

Menurut Jajang (33) salah satu saksi mengatakan, satu korban selamat dan dua orang meninggal.

Nama korban anak yang tenggelam, Ridwan (13) warga kampung Panongan puncak, RT 03/01 Desa Panongan.

Korban kedua atas nama Fajar (13) ditemukan malam hari.

Sedangkan korban selamat Lukman, (13), warga kampung Panongan puncak, RT 03/01 Desa Panongan .

Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD kabupaten Tangerang , Abdul Munir membenarkan peristiwa adanya korban tenggelam di danau bekas galian pasir Desa Panongan.

"Dua korban yang tenggelam sudah ketemukan semua, posisi di dalam air. Tadi malam sudah di bawah langsung oleh keluarganya,” tukasnya, Jumat, (16/9).

Beberapa unsur penyelamatan yang terlibat dalam evakuasi yaitu: BPBD Kabupaten Tangerang, Polsek Panongan, keluarga korban dan masyarakat setempat.rajamedia

Komentar: